PT Integra Teknologi Solusi Menjadi AWS Partner untuk Solusi Digital Inovatif bagi Perkantoran dan Bisnis Anda

2023-06-16T14:54:37+07:00 May 19th, 2023|Categories: Lain-Lain|Tags: |

integrasolusi.com – AWS (Amazon Web Services) adalah sistem komputasi cloud yang disebut-sebut sebagai solusi dunia pekerjaan masa kini. Selain canggih dan praktis, AWS masih punya sejumlah keunggulan yang ditawarkan.

Tertarik menerapkan sistem ini tetapi merasa bingung dengan segudang hal baru yang harus dipelajari? Jangan khawatir, ada AWS partner terpercaya di Indonesia yang siap membantu. 

Apa itu AWS?

Sebelum melangkah lebih jauh, kita ketahui dulu pengertian AWS. Amazon Web Services adalah layanan komputasi cloud yang memiliki banyak fitur dan telah banyak dipakai di seluruh dunia. Pusat data ini bahkan menawarkan hingga 200 macam layanan yang bisa menurunkan biaya operasional dan meringankan beban pekerjaan.

Beberapa contoh layanan fitur yang ada yaitu penghitungan dan penyimpanan data, artificial intelligence, hingga pembelajaran berbagai produk teknologi yang sedang berkembang.

Saat ini, tercatat jutaan pelanggan sudah menikmati inovasi ini, mulai dari perusahaan start-up, lembaga pemerintahan, dan banyak perusahaan besar.

Baca juga:  Mengenal S3 Amazon Web Services (AWS) dan Fungsinya

Apa Saja Keuntungan Menjadi AWS Partner?

AWS partner adalah pihak yang membantu pelanggan untuk dapat menggunakan semua layanan yang ada di AWS. Partner dan AWS membantu pelanggan menemukan solusi relevan dan terkini, solusi masalah teknis, dan sebagainya. 

Menurut laman resminya, aws.amazon.com, saat ini partner AWS telah tersebar di 150 negara. Mereka semua tergabung dalam sebuah jaringan komunitas. Lantas, keuntungan apa yang bisa didapat dengan menjadi partner?

1. Akses terhadap teknologi terbaru AWS

Keuntungan yang pertama adalah partner dapat memanfaatkan teknologi terkini AWS. Mereka dapat melakukan eksperimen dengan teknologi tersebut dan membuat penawaran untuk pelanggan.

2. Menjangkau pelanggan lebih luas

Dengan bergabung dalam komunitas partner AWS, kita dapat memperluas jangkauan pelanggan bahkan secara global. Bahkan, kita dapat menemukan kesempatan baru setiap waktu.

3. Bisnis terus bertumbuh

Bergabung di AWS berarti partner dapat meningkatkan value bisnisnya. Akan ada nilai lebih dari penawaran partner AWS untuk pelanggan. Dengan begitu, kesempatan meraih profit pun lebih terbuka lebar.

Baca juga:  Kenal Lebih Dekat dengan AWS Well-Architected

AWS Partner di Indonesia

Di Indonesia, terdapat sejumlah AWS partner yang siap membantu kebutuhan bisnis pelanggan. PT Integra Teknologi adalah partner AWS tepercaya yang siap memberi solusi inovatif untuk kebutuhan komputasi digital.

Fitur yang ditawarkan di antaranya kebutuhan persuratan online, pengelolaan dokumen, hingga penanganan komplain dan pertanyaan.

Nah, demikian ulasan mengenai AWS partner. Urusan perkantoran dan bisnis kini bisa ditangani dengan lebih praktis tanpa memakan banyak waktu dan biaya. Tunggu apa lagi? Segera temukan solusi inovatif untuk bisnis dan perkantoran bersama PT Integra Teknologi.

 

 

Referensi:
https://aws.amazon.com/id/what-is-aws/
https://aws.amazon.com/id/partners/
https://blog-restore.integrasolusi.com/blog/home/