Cara Menghindari Penomoran Surat Berulang di Kantor Desa

2024-11-26T12:04:06+07:00 January 27th, 2023|Categories: Aplikasi Persuratan|Tags: |

integrasolusi.com – Sebagai bagian dari instansi pemerintah, penomoran surat dan penulisan surat resmi harus mengikuti aturan Tata Naskah Dinas yang berlaku. Namun, sistem pengelolaan surat secara manual yang masih dilakukan kerap mendatangkan beberapa masalah. 

Misalnya, terkait penomoran surat yang tidak mengikuti aturan Tata Naskah Dinas dan duplikasi nomor surat. Tentu hal ini dapat mengganggu kinerja bagian administrasi persuratan kantor desa. Ujungnya, pelayanan kepada masyarakat pun terhambat. 

Adakah cara menghindari penomoran surat berulang di kantor desa? Temukan jawaban selengkapnya di sini. 

Cara Tepat Menghindari Penomoran Surat Berulang  

Tinggalkan sistem persuratan konvensional, kini waktunya beralih ke aplikasi E-Office Persuratan. Mengandalkan aplikasi e Office desa, urusan membuat surat tidak lagi ribet atau menyita waktu dan tenaga.

Aplikasi e-Office Persuratan memudahkan pegawai kantor desa sampai kepala desa mengakses setiap proses persuratan dari genggaman. Kapan pun dan di mana pun, kepala desa dapat segera melihat surat serta memberi disposisi. Surat pun dapat dilacak secara real time. 

Bagian terbaiknya, kolaborasi draft surat dapat dilakukan langsung lewat aplikasi. Anda pun bisa membuat pengaturan pada aplikasi persuratan digital sesuai dengan aturan Tata Naskah Dinas yang berlaku. 

Ini termasuk nomor surat otomatis, proses revisi, dan persetujuan yang terpantau oleh pihak berkepentingan. Maka, kesalahan atau duplikasi penomoran surat dapat diminimalisir. Jadi, setiap bagian di kantor desa mampu bekerja lebih efektif dan efisien.

Baca juga:  Solusi Menyederhanakan Alur Persuratan Pemerintah Desa, Praktis!

Mengapa Harus Pakai Aplikasi e-Office Persuratan?

Aplikasi persuratan digital tepercaya, integraOffice menjawab kebutuhan e Office desa dalam membangun sistem manajemen persuratan berbasis teknologi. Dengan integraOffice, mengurus administrasi persuratan jauh lebih mudah, cepat, dan menyenangkan. 

Beberapa alasan mengapa Anda harus pakai aplikasi persuratan digital integraOffice adalah:

  • Bisa diterapkan mengikuti kebutuhan kantor desa, baik dengan cara berlangganan layanan atau langsung diterapkan dalam infrastruktur yang ada. 
  • Mudah menyesuaikan pengaturan, termasuk mengatur akses dan jumlah pengguna. 
  • Dapat menyesuaikan dengan aturan Tata Naskah Dinas terbaru yang berlaku saat ini. 
  • Dapat diintegrasikan dengan Tanda Tangan Elektronik (TTE).  
  • Dengan nomor surat otomatis, masalah duplikasi penomoran dapat teratasi. Proses penyusunan surat lebih mudah dan bisa segera disetujui oleh pimpinan. 
Baca juga:  Sistem Persuratan Praktis dengan Template Surat Pemerintah Desa/Kelurahan

Menggunakan aplikasi persuratan digital integraOffice adalah solusi cara menghindari penomoran surat berulang di kantor desa. Langkah ini dapat mendukung pemerintah desa untuk menyelenggarakan pelayanan publik yang ramah, solutif, serta efektif dan efisien.

Jika ingin kantor desa atau instansi Anda juga menikmati kemudahan serupa, cari tahu informasi aplikasi surat desa. Langsung klik tombol hijau di kanan bawah untuk berkonsultasi dengan kami.